About Us
TENTANG MUKMIN.NET


Profil Ringkas
Mukmin.net, adalah situs keilmuan Islam yang didirikan dan dikelola oleh ahlussunnah yang terdiri dari mahasiswa dan alumni yang berasal dari Aceh di berbagai universitas yang ada di Indonesia. Keberadaan situs ini, dimaksudkan sebagai upaya untuk mendukung ikhtiar pemurnian Islam, dengan semangat “menuju kemurnian Islam”.

Sebab Berdiri dan Orientasi
Kita hidup, di zaman yang terbentang jauh dari masa peradaban terbaik manusia, di masa Rasulullah shalallahu `alaihi wassallam. Terpaut sekitar 1400 tahun yang lalu dari masa itu, sama artinya dengan betapa jauh kita dari bimbingan manusia terbaik, sebagai penyampai risalah dari rabbul `alamiin. Di mana sang rasul, melalui risalah wahyu telah mengajarkan manusia tentang nilai-nilai kebenaran yang tertinggi dan kebaikan yang sempurna.

Kita hidup jauh dari masa nilai-nilai itu disampaikan, suatu sebab yang membuat kita kini serasa hidup di zaman yang penuh kebingungan, kegelapan dan kepalsuan. Walau sebenarnya, nilai-nilai tersebut (ilmu rabbani) telah diwariskan, dan senantiasa dilestarikan oleh orang-orang yang senantiasa ikhlas dalam mencari kebenaran, menginsyafi, mengilmui, memahami, serta meneguhkannya dalam pengamalan.

Rasulullah bersabda, “Senantiasa ada dari umatku sekelompok orang yang menegakkan perintah Allah Subhanahu wa Ta’ala tidak merugikannya orang yang menghina dan menyelisihi mereka sampai datang hari kiamat dan mereka berada dalam keadaan demikian.” (Mutafaqun alaihi dan hadis ini dari Muawiyah).

Kehadiran situs ini, adalah upaya untuk berusaha menjadi, menegaskan eksistensi sebagai umat yang sungguh untuk berusaha meniru Rasulullah dan membela nilai-nilai yang diajarkannya. Suatu ikhtiar untuk mengajak pribadi-pribadi kita umat Islam, kembali kepada semurni-murninya ajaran Islam. Di tengah zaman yang kekeruhan dalam keyakinan dan kepalsuan dalam peribadahan menyebar. Juga senjata-senjata musuh Islam yang mengancam dari kiri, kanan, depan dan belakang, berupa pemaksaan pemikiran yang merusak pandangan dunia orang-orang yang beriman.

Akhirul kalam, “menuju kemurnian Islam” sebagai sebuah semangat dan orientasi, merujuk kepada proses berislam dengan melihat ke belakang, karena keberislaman tidaklah sempurna dengan melulu melihat ke depan, namun lupa dari teladan terbaik oleh tiga generasi belakangan umat ini, yaitu generasi: Rasulullah, sahabat, tabi`in, tabi`ut tabi`in. Dengan melihat (meniru) kebelakang, progresivitas umat Islam, insya Allah akan menemukan maknanya yang benar.

Pada akhirnya kami menyadari, usaha ini memang hanyalah suatu gelombang kecil di tengah banyaknya gelombang besar dalam ikhtiar yang sama. Namun besar harapan, yang kecil ini mampu memberi manfaat yang besar, bagi Islam dan kaum muslimin. Tentu Allah sebaik-baik penolong, semoga Allah ta`ala memudahkan.

Tim Redaksi

Dewan Penasehat
Ustad Imam Syariffuddin
Ustad Harits Abu Naufal
Ustad Sahl Abu Abdillah

Penanggung Jawab
Asqar Quraisy, S.T.

Pimpinan Redaksi
Nauval Pally Taran, S.H.

Editor
Teuku Zulman Sangga Buana, S.H.
Muhammad Furqan, S.Ag.
Rahmat Hidayat, S.E.

Teknis dan Operasional
Kusnandar Zainuddin
Ryan Fahari
Khana Reza Maulana

Media Sosial
Muhammad Taufiq, S.H.

Visual dan Grafis
Muhammad Furqan Nugraha, S.T.
Rony Chandra, S.T., MSi.
[akhlaq dan nasehat][bleft]
[Fiqih][bleft]

Masjidil Haram Terkini

Masjid Nabawi Terkini